Mewah Abis! Kampung Miliader di Wonogiri Jawa Tengah Bikin Melongo Waganet, Rumah-Rumahnya Kayak Sultan Ada di Tengah Hutan!
Masih Ada? Kampung Terpencil di Kendal Jawa Tengah: 5 Rumah di Himpit Sawah dan Perbukitan, Apa yang Tersembunyi di Baliknya?-UNPLASH-
Oleh karena itu, banyak warga di Wonogiri yang memutuskan untuk merantau ke kota-kota besar dengan tujuan berjualan bakso dan meningkatkan penghasilan mereka.
Hasil dari penghasilan yang diperoleh kemudian digunakan untuk membangun rumah mewah seperti villa di desa mereka.
Sebelumnya, kehidupan warga di tiga desa yang dijuluki kampung miliarder, yakni Desa Sledong, desa Kutukan Kulon Kali, dan Kutukan Kunci, cukup sulit karena terisolasi di lembah gunung dan bekerja di kebun dengan penghasilan yang minim.
Selain itu, akses jalan ke desa-desa tersebut masih sangat sulit karena merupakan jalur pegunungan yang belum tersentuh aspal.
Namun, dengan berjualan bakso dan mendapatkan penghasilan yang cukup besar, mereka berhasil meningkatkan perekonomian desa.
Baca juga: Harga BBM Naik, Ternyata Segini Bensin Full Tank Yamaha NMAX dan Honda BeAT
Baca juga: CATAT! 21 Daftar Penyakit yang Tidak Ditanggung BPJS Kesehatan Terbaru, Pastikan Ketahui Sejak Dini
Sekarang, rata-rata setiap desa dihuni oleh 44 kepala keluarga dan mayoritas dari mereka berjualan bakso di kota-kota besar.
Meskipun warga kampung miliarder di Wonogiri telah meraih kesuksesan di kota-kota besar, mereka tidak melupakan asal-usul mereka dan tetap mempertahankan kebun yang produktif di desa.
Kisah unik dari kampung miliarder di Wonogiri ini menunjukkan bahwa dengan tekad dan kerja keras, setiap orang dapat mengubah nasibnya menjadi lebih baik.***