The New Mazda CX-3 Menggebrak Jalanan Indonesia! Kenali Apa Itu Fitur i-Activsense yang Akan Membuat Perjalanan Anda Lebih Aman dan Nyaman
The New Mazda CX-3 Menggebrak Jalanan Indonesia! Kenali Apa Itu Fitur i-Activsense yang Akan Membuat Perjalanan Anda Lebih Aman dan Nyaman-Mazda -
Glen Reinner, Assistant Manager Product & Dealer Marketing PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), menjelaskan bahwa fitur MRCC memungkinkan pengemudi untuk menjaga kecepatan secara konsisten selama perjalanan.
“Sistem ini secara otomatis menyesuaikan kecepatan mobil dengan mobil di depan, menjaga jarak aman, dan memberikan kenyamanan terutama pada saat perjalanan jauh,” ujarnya di Jakarta pada Kamis (29/2/2024).
Tak hanya itu, kehadiran Lane Departure Warning System menjadi tambahan fitur yang membantu pengemudi dengan memberikan peringatan jika kendaraan keluar dari jalur tanpa disengaja.
Baca juga: Dua Daerah Ini Menolak Bergabung dengan Provinsi Bogor Raya, Bisakah Anda Menebaknya?
Begitu juga dengan Smart Brake Support yang memberikan peringatan dan melakukan pengereman otomatis ketika terdeteksi risiko tabrakan di depan.
Driver Attention Alert adalah fitur tambahan yang dirancang untuk membantu mengingatkan pengemudi saat mereka kehilangan fokus atau menunjukkan tanda-tanda kelelahan.
“Kemudian fitur Blind Spot Monitoring dan Rear Cross Traffic Monitoring akan membantu mengurangi resiko kecelakaan dengan memberikan peringatan saat ada kendaraan di samping, atau saat mundur dari parkiran,” tambah Glen.
Dengan demikian, The New Mazda CX-3 tidak hanya menawarkan desain yang menawan dan performa yang handal, tetapi juga menjadi pilihan yang cerdas bagi konsumen yang mengutamakan keselamatan dan teknologi dalam berkendara.***