Fakta Menarik Pasaman Barat yang Langka Orang Tahu, Misteri Danau Laut Tinggal Paling Mengerikan, Gimana Nasibnya?
daerah-frans-van/pexels-
Fakta Menarik Pasaman Barat
Penyumbang Ekspor Terbesar: Kabupaten Pasaman Barat merupakan salah satu penyumbang ekspor non-migas terbesar di Sumatera Barat.
Sektor ekspor terbesar di Sumatera Barat adalah minyak kelapa sawit, dan hampir setengah dari lahan perkebunan kelapa sawit di provinsi ini terdapat di Pasaman Barat.
Pada tahun 2019, nilai ekspor minyak kelapa sawit Sumatera Barat mencapai Rp1,5 triliun, dan untuk meningkatkan kelancaran logistik, pemerintah berupaya mempercepat pengoperasian Pelabuhan Teluk Tapang.
Daerah Multi Etnis: Pasaman Barat dikenal karena memiliki populasi multi etnis. Nama-nama daerah di wilayah ini mencerminkan keberagaman etnis dan budaya, karena terdapat berbagai suku dan agama di sana. Tiga etnis utama yang mendominasi adalah Minang, Batak Mandailing, dan Jawa, sehingga banyak masyarakat yang dapat berkomunikasi dalam beberapa bahasa etnis yang berbeda.
Atap Sumatera Barat: Gunung tertinggi di Sumatera Barat, Gunung Talamau atau sebelumnya dikenal dengan nama Gunung Ophir, terletak di Pasaman Barat.
Gunung Talamau memiliki ketinggian 2.913 meter di atas permukaan laut, menjadikannya atap Provinsi Sumatera Barat. Keindahan Gunung Talamau telah diabadikan dalam program jelajah "Atap Negeri" oleh Youtuber Fiersa Besari.