Wuling Raih Penghargaan 'The Most Popular EV Brand in Indonesia'
Wuling Motors dinobatkan sebagai The Most Popular EV Brand in Indonesia di kategori EV Ecosystem Company.-sny/otomotif1.com-Wibz/oto1
Otomotif1.com l – Wuling Motors (Wuling) kembali menorehkan prestasi dalam perjalanannya di segmen kendaraan listrik di Indonesia. Dalam acara malam penganugerahan Penghargaan Listrik Indonesia 2024 yang dilangsungkan pada hari Kamis, (2/5), oleh Majalah Listrik Indonesia di Hotel Mulia, Senayan, Wuling dianugerahi gelar The Most Popular EV Brand in Indonesia.
Majalah Listrik Indonesia memberikan penghargaan kepada Wuling sebagai merek yang berkomitmen menghadirkan inovasi melalui kendaraan listrik sehingga menjadikannya sebagai brand EV terpopuler di Tanah Air.
Kehadiran EV Wuling di Tanah Air ini telah sukses mendominasi segmen pasar mobil listrik dengan raihan 64% pangsa pasar pada kuartal pertama 2024|sny/otomotif1.com|Wibz/oto1
“Suatu kebanggaan bagi Wuling menerima penghargaan atas langkah inovasi dalam menghadirkan kendaraan listrik untuk memenuhi kebutuhan mobilitas hijau pelanggan. Apresiasi ini tentu menjadi motivasi bagi Wuling sebagai brand EV yang paling diminati di Indonesia untuk terus mendukung mobilitas ramah lingkungan demi mewujudkan kehidupan yang lebih hijau sejalan dengan semangat ‘Drive For A Green Life’,” tukas Brian Gomgom selaku PR Manager Wuling Motors.
Listrik Indonesia Award 2024 merupakan anugerah yang dipersembahkan oleh Majalah Listrik Indonesia kepada regulator, tokoh, perusahaan, operator, dan industri yang memberikan kontribusi dalam sektor kelistrikan dan energi menjadi lebih baik bagi masa depan masyarakat.
Penghargaan yang bertemakan ‘15 Tahun Majalah Listrik Indonesia: Senantiasa Menerangi dengan Informasi’ ini diberikan sebagai bentuk apresiasi penuh bagi sektor kelistrikan dan energi dalam memberikan informasi, inovasi, serta kritik terbaik untuk saling berkolaborasi dalam membangun ekosistem berkelanjutan yang memperhatikan lingkungan dalam mendukung perekonomian Indonesia.
Listrik Indonesia Award 2024 bertema 15 Tahun Majalah Listrik Indonesia Senantiasa Menerangi dengan Informasi|sny/otomotif1.com|Wibz/oto1
Pemenang Listrik Indonesia Award 2024 ditentukan melalui mekanisme Rapat Sidang Redaksi dengan Dewan Pakar Majalah Listrik Indonesia dengan memperhatikan pada kriteria-kriteria diantaranya Visi & Konsep, Gagasan & Inovasi, Kepeloporan, Kinerja Bisnis, Kepedulian terhadap Lingkungan, Tanggung Jawab Sosial Perusahaan, Reputasi dan Dedikasi, Profesionalisme, dan Kepedulian pada Konsumen. Melalui berbagai keputusan dan pertimbangan, Wuling dinobatkan sebagai The Most Popular EV Brand in Indonesia di kategori EV Ecosystem Company.
Kehadiran EV Wuling di Tanah Air ini telah sukses mendominasi segmen pasar mobil listrik dengan raihan 64% pangsa pasar pada kuartal pertama 2024. Perjalanan Wuling EV ABC stories dimulai saat Air ev resmi diluncurkan secara global pada Agustus 2022 sebagai kendaraan listrik pertama Wuling di Indonesia.
Kendaraan listrik berbasis baterai ini menawarkan beragam solusi mobilitas modern serta kemudahan melalui pengisian daya yang dapat dilakukan di rumah, rangka kokoh yang disematkan, hingga keamanan baterai bersertifikasi IP67. Kendaraan compact ini memiliki eksterior future-tech, kabin roomy dengan konfigurasi 4-seater, dipadukan fitur cerdas seperti Wuling Remote Control App serta perintah suara berbahasa Indonesia.
Wuling Cloud EV menjadi kelanjutan dari Wuling EV ABC stories|sny/otomotif1.com|Wibz/oto1
Perjalanan Wuling EV ABC stories dilanjutkan melalui BinguoEV pada segmen hatchback EV. Kendaraan listrik ini mengusung perpaduan tampilan eksterior yang ikonik dengan dual tone color yang menarik perhatian, dengan bagian interior classy yang nyaman melalui kabin luas dilengkapi 15 kompartemen bagi penyimpanan barang.
Pengalaman berkendara premium dapat dirasakan pengguna melalui fitur keselamatan berkendara Auto Vehicle Holding, Electronic Stability Control, ABS & EBD, Tire Pressure Monitoring System, ISOFIX, dan 2 SRS Airbag. Wuling pun mencatat penjualan lebih dari 3.000 unit BinguoEV selama kuartal pertama di tahun ini. Melalui raihan angka tersebut, Wuling BinguoEV menjadi mobil listrik terlaris di Indonesia saat ini.
Lalu, kendaraan listrik terbaru Wuling, Cloud EV menjadi kelanjutan dari Wuling EV ABC stories yang hadir dengan tampilan dinamis terinspirasi dari lekukan dan bentuk awan di bagian eksterior. Mengusung konsep ‘Home Life Space’, kendaraan listrik dengan range 460 kilometer ini dilengkapi Sofa Mode untuk menambah kenyamanan dalam kabin melalui pengaturan bangku baris pertama dengan maksimal dan bangku belakang hingga 135°.
***[sny]