Pemekaran Jawa Timur! Beragam Ide Mengembangkan Provinsi Baru dengan Ibukota Unik dan Ragam Nama yang Menarik, Apakah Terlaksana?
daerah-marta-wave/pexels-
Pemekaran Jawa Timur! Beragam Ide Mengembangkan Provinsi Baru dengan Ibukota Unik dan Ragam Nama yang Menarik, Apakah Terlaksana?
Jawa Timur digadang wacana membentuk wilayah baru dengan tujuan memperluas pengembangan daerah mungkin belum bisa dipastikan. Lantaran masih dalam tahap wacana, rencana ini menjanjikan integrasi sejumlah kabupaten dan kota yang kaya akan budaya dan sejarah.
Provinsi Mataraman akan mencakup daerah-daerah yang memikat, seperti Kabupaten Ngawi, Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Magetan, Kabupaten Ponorogo, Kabupaten Kediri, Kabupaten Trenggalek, Kabupaten Blitar, Kabupaten Tulungagung, Kota Kediri, Kota Blitar, dan Kota Madiun.
Ini adalah sekelompok wilayah yang memiliki karakteristik unik serta potensi ekonomi yang menarik. Menariknya, Kota Kediri diusulkan sebagai ibukota Provinsi Mataraman, dengan alasan sejarahnya sebagai pusat kerajaan di masa lalu.
Kediri mempunyai akar budaya yang dalam dan menjadi penanda penting dalam sejarah Indonesia. Menunjuk Kediri sebagai ibukota baru adalah langkah strategis untuk memelihara warisan budaya dan sejarah yang sangat berharga.
Pembentukan Provinsi Mataraman akan membawa perubahan signifikan dalam tata kelola pemerintahan di wilayah tersebut.
Ini melibatkan alokasi anggaran yang lebih besar untuk pengembangan infrastruktur, pendidikan, dan kesejahteraan masyarakat.