Hih Serem Banget! Universitas Megah di Kalimantan Timur Ini Miliki Gedung Terbengkalai Sejak 2005, Kini Semak Belukar Buat Kesan Seram
dark-irfan-simsar/unplash-
Rumput liar telah tumbuh di sekitar bangunan, memberikan kesan seperti tersembunyi di dalam hutan.
Hal ini membuat banyak orang berpendapat bahwa gedung-gedung universitas di wilayah Kalimantan Timur itu kini menjadi sarang jin.
Dafi Tausamu, seorang konten kreator, dalam video di kanal YouTube-nya Bucin TV, menyebutkan bahwa ada 5 gedung mangkrak yang seharusnya menjadi bagian dari Universitas Kutai Kartanegara.
Namun, gedung-gedung tersebut tidak pernah digunakan dan kini terbengkalai, ditumbuhi tumbuhan liar. Menurut Dafi, 3 dari 5 gedung universitas tersebut telah mencapai 80% pembangunannya, sementara 2 gedung lainnya telah mencapai 50%.
Karena terletak di tengah semak belukar, untuk mengunjungi gedung-gedung tersebut seseorang harus berhadapan dengan rumput liar setinggi sekitar 40 cm.