Fakta Kecelakaan Kereta! Baru Seminggu KAI Keluarkan KA Argo Semeru Kelas Mewah Langsung Disengol Argo Wilis hingga Terbalik, Penumpang Trauma?
Ternyata Baru Seminggu KAI Keluarkan KA Argo Semeru Kelas Mewah 'Suite Class' Langsung Kesenggol Argo Wilis hingga Terbalik-kai121/instagram-
Jadwal keberangkatan KA Argo Semeru dimulai di pagi hari, tepatnya pukul 06.20 WIB dari Stasiun Gambir, dengan kedatangan di Surabaya Gubeng pada pukul 16.50 WIB.
Sebaliknya, KA Argo Semeru berangkat dari Stasiun Surabaya Gubeng pukul 09.05 WIB dan tiba di Stasiun Gambir pukul 19.40 WIB.
Sebagai bentuk dukungan kepada calon penumpang, PT KAI telah memberikan tarif promo khusus untuk Kereta Suite Class Compartment sebesar Rp1,95 juta per orang. Promo ini berlaku pada periode 10-31 Oktober 2023.
Direktur Utama PT KAI, Didiek Hartantyo, menjelaskan bahwa dalam satu kereta Suite Class Compartment, terdapat 16 ruang privat yang masing-masing dirancang untuk memberikan tingkat privasi yang maksimal kepada pelanggan.
Didiek Hartantyo menegaskan bahwa desain Kereta Suite Class Compartment ini ditujukan untuk memberikan pengalaman perjalanan yang eksklusif bagi para penumpangnya.
“ Kereta Suite Class Compartment j ini memang didesain untuk privasi pelanggan secara maksimal,”
Di setiap ruangan, terdapat pintu geser yang dapat bergerak secara otomatis. Desain dan dekorasi di dalamnya terinspirasi oleh budaya suku Dayak, dan ruangan ini didominasi oleh warna coklat keemasan.
Pencahayaan yang temaram diciptakan untuk memberikan kenyamanan kepada pelanggan.
Selain itu, kursi yang dirancang bisa direbahkan hingga 180 derajat, sehingga dapat digunakan sebagai kasur tidur.
Kursi ini juga dapat diputar, memungkinkan penumpang untuk menyesuaikannya dengan arah perjalanan kereta.
Didiek Hartantyo menambahkan bahwa sudut kemiringan pada sandaran kepala, kaki, dan bagian tubuh kursi ini dapat diatur sesuai preferensi.
Lebih menarik lagi, kursi dilengkapi dengan fitur pijat yang dapat diatur untuk berbagai teknik pijatan. Tidak hanya itu, pada kursi juga terdapat baki lipat yang bisa digunakan sebagai meja makan atau meja kerja.
“Sisi jendela terdapat Train Onboard Infotainment System berisi aneka film populer, musik dengan berbagai genre, hingga kanal televisi nasional yang bisa dinikmati sepanjang perjalanan,” kata Didiek Hartantyo.
Selain itu, pelanggan juga dapat menikmati layanan makanan yang meliputi hidangan pembuka, hidangan utama, dan hidangan penutup. Tak lupa, berbagai minuman dan layanan spesial lainnya akan tersedia.
Didiek Hartantyo melanjutkan, dengan memperkenalkan Kereta Suite Class Compartment, KAI bertujuan menciptakan pengalaman pelanggan yang luar biasa dan istimewa untuk meningkatkan kualitas layanan yang lebih baik.
“New customer experience yang sifatnya pengalaman pribadi dan privasi yang penuh dengan kemewahan," kata Didiek Hartantyo.