Siapa Andre Andika Putra? Ini Profil Pelukis 7 Wajah Presiden dari 43 Ribu Nama Desa di Indonesia, Kini Viral TikTok
Siapa Andre Andika Putra? Ini Profil Pelukis 7 Wajah Presiden dari 43 Ribu Nama Desa di Indonesia, Kini Viral TikTok-ndre.andikaa/instagram-
Andre terima Penghargaan MURI
Awalnya, melukis wajah presiden pertama, kedua, dan ketiga butuh waktu 2 hingga 3 bulan. Andre harus mengatasi perasaan jenuh karena tugas ini membutuhkan kesabaran dan ketekunan yang luar biasa.
Terlebih lagi, selama proses menggambar, ia harus melawan rasa kantuk yang terkadang datang begitu kuat, sehingga mata terasa perih, dan punggungnya sering kali sakit.
Dalam melengkapi karya ini, Andre mendapatkan puluhan ribu nama desa yang ada di seluruh Indonesia dari sumber terpercaya, yaitu Wikipedia.
Meski awalnya terdapat sekitar 49 ribu nama desa, setelah dihitung ulang, ternyata hanya ada sekitar 43 ribu nama desa yang berhasil ia rangkai dalam lukisan ini.
Bahkan dengan jumlah yang sangat besar ini, belum cukup sehingga Andre harus menulis ulang kata "Indonesia" sebanyak 1.510 kali.
Akhirnya, dengan ketabahan dan kerja kerasnya, Andre berhasil menyelesaikan karya yang memukau ini, yang kemudian ia persembahkan sebagai hadiah untuk memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 pada 17 Agustus 2023.
Karya lukis yang luar biasa ini membuatnya mencatatkan diri dalam sejarah dengan memecahkan rekor MURI untuk kategori lukisan presiden terbanyak yang dibuat dengan merangkai nama-nama desa di Indonesia.
Inspirasi dan dedikasi Andre Andika Putra adalah bukti nyata bahwa ketekunan, kreativitas, dan semangat bisa menghasilkan karya luar biasa yang menggugah hati dan memberikan kebanggaan bagi kita semua.***