Proyek Jalan Layang di Jakarta Utara Ini Mangkrak Meski Dibangun Tahun 2015, Bikin Miris! Sudah Terbentuk Sepanjang 10,1 Kilometer
Bukan Main! Provinsi Kecil Bekas Pemekaran Jawa Barat Ini Bikin Kaget, Jakarta Ganti Nama 13 Kali! Penasaran Apa yang Bikin Mereka Putuskan Nama Terbaru?-ajit-sandhu/unplash-
Meskipun proyek jalan layang ini awalnya dihadang penolakan dari sebagian masyarakat setempat karena dianggap mengganggu kenyamanan, Pemerintah Jakarta memutuskan untuk melanjutkan pembangunan ini.
Target awal penyelesaian proyek ini pada tahun 2016, namun sayangnya, setelah delapan tahun berlalu, proyek ini masih belum tuntas.
Kemungkinan besar, kelambatan proyek ini disebabkan oleh masalah dalam penyusunan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) DKI terkait pembangunan pulau reklamasi yang mengalami kendala.
Kondisi mangkraknya proyek ini juga menyebabkan sebagian jalanan tersebut dimanfaatkan oleh sejumlah Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) untuk mendirikan tempat tinggal sementara.
Dalam penanganan masalah ini, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) telah melakukan tindakan tertib terhadap para PMKS yang mendirikan gubuk di sekitar area proyek.
Meskipun demikian, kelanjutan dan penyelesaian proyek JLNT Pluit tetap menjadi isu penting yang membutuhkan perhatian serius pemerintah daerah guna memastikan infrastruktur tersebut dapat segera beroperasi dan memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.