sunbanner

Kotak-Kotak Mirip Lemari, Mobil Konsep Toyota ini Ternyata Sangat Fleksible dan Ruang yang Lapang

Kotak-Kotak Mirip Lemari, Mobil Konsep Toyota ini Ternyata Sangat Fleksible dan Ruang yang Lapang

Mobil Konsep Toyota KAYOIBAKO--

OTOMOTIF1.com - Kotak-Kotak Mirip Lemari, Mobil Konsep Toyota ini Ternyata Sangat Fleksible dan Ruang yang Lapang

Toyota akan menghadirkan beberapa mobil konsep terbaru di Japan Mobility Show 2023 (26/10), yang akan menambah keceriaan acara tersebut.



Sejak memperkenalkan booth mereka pada tanggal 11 Oktober lalu, Toyota telah mengkonfirmasi kehadiran empat mobil konsep di JMS 2023.

Mobil pertama adalah Toyota FT-3e dan Toyota FT-Se, serta ada juga Toyota IMV 0 atau Rangga Concept yang telah dikonfirmasi akan hadir dalam acara tersebut.

Di antara kehadiran mereka, terdapat sebuah mobil listrik konsep yang baru dengan nama Toyota KAYOIBAKO, yang memiliki tampilan yang sangat unik.





×

Toyota menjelaskan bahwa konsep KAYOIBAKO bertujuan untuk memberikan kendaraan yang memungkinkan pemiliknya untuk bergerak dengan bebas, baik itu untuk keperluan pekerjaan atau bersenang-senang.

Bentuknya menyerupai kotak seperti lemari yang memberikan fleksibilitas penggunaan, baik secara pribadi maupun untuk bisnis.

Menariknya, nama KAYOIBAKO dalam Bahasa Jepang (通い箱) memiliki arti kotak untuk membawa barang, terutama suku cadang.

Dari segi desain, Toyota KAYOIBAKO memiliki tampilan seperti lemari bergerak dengan kokpit yang futuristik.

Namun, di balik desain yang menyerupai lemari, KAYOIBAKO menawarkan ruang yang luas, serbaguna, dan dapat disesuaikan dengan kebutuhan pemiliknya.

Sebagai contoh, untuk konsumen bisnis, KAYOIBAKO dapat digunakan untuk mengantar barang di dalam kota atau sebagai sarana logistik last-mile.

Toyota KAYOIBAKO juga dapat diubah menjadi toko bergerak atau shuttle bus dengan penambahan kursi tambahan.

Untuk penggunaan pribadi, Toyota menyebut bahwa KAYOIBAKO dapat disesuaikan sesuai dengan selera dan kebutuhan pemiliknya.

Misalnya, untuk penyandang disabilitas, KAYOIBAKO dapat dimodifikasi dengan penambahan akses untuk kursi roda.

TAG:
Sumber:


Berita Lainnya

vidstr