Petualangan Ekstrem di Jalur Cinomati: Wisata Menantang di Wilayah Bantul-Gunungkidul Hingga Punya Julukan Sebagai Jalur Tengkorak!
jalan tol -knoell-marketing/unplash-
Namun, ketenaran Jalur Tengkoraknya Jogja tidak hanya berasal dari keindahan alamnya, melainkan juga dari tingkat kesulitan dan bahayanya.
Kondisi medan yang sulit seringkali mengakibatkan kecelakaan fatal dan mengancam nyawa pengguna jalan.
Tak heran jika jalur ini dikenal sebagai "Jalur Tengkoraknya Jogja."
Pengendara yang melintasi sering kali harus berjuang keras, bahkan memerlukan bantuan warga setempat untuk melewati rintangan terberatnya.
Meski demikian, ketika musim liburan tiba, banyak pengendara yang tetap nekat menjelajahi keindahan medan ini.
Untuk menjaga keamanan dan mengurangi angka kecelakaan di Jalur Tengkoraknya Jogja, para relawan, Banser, dan petugas kepolisian aktif mendirikan pos-pos siaga setiap momen liburan.
Langkah preventif ini menjadi sangat penting mengingat sejarah kecelakaan yang sering terjadi di jalur ini.
Lebih menariknya lagi, pihak kepolisian telah berkolaborasi dengan Google untuk sementara menghapus jalur ini dari Google Maps.
Langkah ini diambil untuk mengurangi jumlah pengendara yang nekat menjelajahi jalur berbahaya ini tanpa persiapan yang memadai.