sunbanner

Harga Terbaru Baterai Honda EM1 e Bikin Mata Melotot, Siap-siap Kaget Karena Tembus Segini, Murah atau Mahal?

Harga Terbaru Baterai Honda EM1 e Bikin Mata Melotot, Siap-siap Kaget Karena Tembus Segini, Murah atau Mahal?

Harga Terbaru Baterai Honda EM1 e Bikin Mata Melotot, Siap-siap Kaget Karena Tembus Segini, Murah atau Mahal?-ASTRA-

Berapa harga yang harus dikeluarkan untuk mendapatkan baterai Honda EM1 e:?

"Rp 10 juta. Jangan khawatir di baterai ada garansinya 2 tahun tapi untuk tahap awal extended 1 tahun," ungkap Octavianus Dwi, Direktur Pemasaran AHM.



Harga baterai ini sudah mencakup biaya on the road untuk Honda EM1 e: yang dijual seharga Rp 33 juta. Sementara itu, charger-nya dijual terpisah dengan rentang harga antara Rp 5 juta hingga Rp 6 juta.

Dari segi spesifikasi, Honda menggunakan baterai dengan dimensi yang cukup besar, yaitu tinggi 298 mm, panjang 156,3 mm, dan lebar 177,3 mm. Baterai ini ditempatkan di bawah jok Honda EM1 e:.

Selanjutnya, berapa daya listrik minimal yang dibutuhkan di rumah untuk mengisi baterai Honda EM1 e:?





×

"Kita tidak merekomendasikan (berapa minimal listrik yang dibutuhkan di rumah). Kami hanya informasikan kepada pengguna bahwa (kebutuhan) daya charging output itu kurang lebih 400 watt," kata Reza Resdie dari Divisi Layanan Teknis (TSD) PT Astra Honda Motor (AHM) pada saat peluncuran Honda EM1 e: di Cikarang, Jawa Barat.

Artinya, setiap kali melakukan pengisian baterai, daya listrik yang terpakai adalah sekitar 400 Watt.

Daya listrik yang diberikan oleh PLN ke rumah biasanya diukur dalam satuan VA, dengan pilihan daya mulai dari 900 VA, 1200 VA, 1300 VA, dan seterusnya.

Sebagai contoh, kita ambil 900 VA atau setara dengan 720 Watt, dengan asumsi nilai faktor daya 0,8. Saat mengisi baterai Honda EM1 e:, daya listrik yang tersisa untuk penggunaan di rumah adalah sekitar 320 Watt.

Penting untuk diketahui bahwa jika penggunaan daya listrik melebihi jumlah tersebut, dapat menyebabkan pemadaman atau penurunan tiba-tiba.

"Konsumen bisa menentukan sendiri 400 watt itu setara dengan apa," terang Reza.

Selain mengisi daya di rumah, baterai ini juga dapat dilepas-pasang atau disebut sebagai sistem swap.

PT Astra Honda Motor berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk menyediakan Honda Power Pack Exchanger e: di beberapa lokasi di Jakarta, memungkinkan konsumen untuk beraktivitas tanpa harus menunggu lama saat mengisi baterai. Biaya penukaran baterai ini dikenakan tarif sebesar Rp 8 ribu.***

Sumber:


BERITA TERKAIT

Berita Lainnya

vidstr