sunbanner

Sawi Kriuk Merah Berbalut Bumbu Kental Bikin Ngiler, Pecinta Drakor Pasti Tahu, Simak Resep Cara Buat Kimchi Segar

Sawi Kriuk Merah Berbalut Bumbu Kental Bikin Ngiler, Pecinta Drakor Pasti Tahu, Simak Resep Cara Buat Kimchi Segar

Ilustrasi kimchi khas Korea Selatan.-(Freepik.com/@jcomp)-

Bahan-bahan:

- 2 bonggol sawi putih



- 3 sdm garam kasar

- 1 buah lobak kecil, iris korek

- 2 bh wortel, iris korek





×

- 6 btg daun bawang, iris 1 cm

- 350 ml air

- 3 sdm tepung beras ketan

- 10 sdm kecap ikan

- 5 sdm gula atau rice syrup jika ada

- 100 gr bubuk cabe/gochugaru

 

Baca juga: Soto Kutilang, Sensasi Hangat di Musim Hujan yang Wajib Dicoba saat Berkunjung di Madiun Bareng 2 Kuliner Lain yang Harganya Gak Sampai 20k

Baca juga: Kenapa Ya Dinamakan Sate Kampret? Simak 5 Fakta Kuliner Melegenda Khas Jombang, Orang Jatim Pasti Baru Tahu

Bahan yang diblender:

- 6 buah bawang putih

- 2 buah bawang bombay

- 1 buah apel atau pir

- 1 ruas jahe

 

Baca juga: 8 Kuliner Khas Bondowoso Yang Gak Kalah Ciamik, Dijamin Bikin Teriak Maknyuss

Cara membuat:

  • Cuci bersih sawi, taburi garam pada setiap lembar, dan diamkan selama 1 jam hingga sawi layu. Bilas sampai bersih.
  • Blender semua bahan yang ada di list blender hingga halus. Sisihkan
  • Campur air, tepung beras ketan, dan gula dalam panci, aduk rata. Nyalakan kompor, lalu masak dengan api sedang hingga mengental.
  • Tuangkan campuran ke dalam wadah, tambahkan hasil blenderan bahan yang tadi sudah kita blender. Tambahkan kecap ikan, gula/rice syrup, dan bubuk cabe, aduk hingga rata, sesuaikan rasa pedasnya dengan selera lidah masing-masing.
  • Masukkan lobak, wortel, dan daun bawang, aduk kembali sampai merata.
  • Balur bumbu pada setiap lembar sawi, simpan dalam wadah container kedap udara. Simpan secara tersusun secara merapat.
  • Diamkan selama 2 jam hingga kimchi mengeluarkan air sebagai tanda fermentasi. Kimchi segar siap dikonsumsi, kemudia disimpan di kulkas untuk hasil yang nikmat. ***
Sumber:


BERITA TERKAIT

Berita Lainnya

vidstr