sunbanner

Jejak Manis 13 Pabrik Gula Bersejarah di Jombang, Jawa Timur, Ada yang Masih Beroperasi Hingga Sekarang?

Jejak Manis 13 Pabrik Gula Bersejarah di Jombang, Jawa Timur, Ada yang Masih Beroperasi Hingga Sekarang?

Tebu--

3. SF Peterongan (1872) atau Pabrik Gula Peterongan (1872)

Kecamatan Peterongan juga memiliki jejak sejarah pabrik gula pada masa penjajahan Belanda.

Pabrik gula tersebut berdiri kokoh di pusat Kecamatan Peterongan. Berdasarkan data yang dilansir oleh VIV.co.id dari Jawa Pos Radar Jombang dari buku Suikerlord 1886 yang berasal dari Belanda, Suiker Fabriek (SF) Peterongan didirikan pada tahun 1872. Pabrik ini dimiliki oleh Cultuur Maatschappij Peterongan.



Selama perjalanannya, pabrik ini pernah berganti pemilik seperti M Dieffenbach, G Lebret, dan DJ Jut, dengan JJ Van Delden sebagai administraturnya.
Dalam beberapa foto yang ditemukan, hanya terlihat cerobong besar yang berada di belakang pabrik.

Cerobong tersebut memiliki ciri khas dengan delapan cincin. Pada tahun 1900, cerobong pabrik ini mengalami pembaruan dengan tanda tahun yang terukir di bagian bawahnya.

Seperti banyak pabrik gula lainnya di Jombang, pabrik ini akhirnya turut dihancurkan setelah kemerdekaan Indonesia pada tahun 1945.





×

Lahan yang pernah menjadi tempat pabrik ini kemudian dibagi-bagikan kepada warga saat dilakukan reforma agraria pada tahun 1960.

Saat ini, lokasi pabrik tersebut telah berubah menjadi kompleks perumahan warga, Balai Desa Peterongan, serta menjadi tempat berdirinya Koramil dan Polsek Peterongan.

Cek pada halaman berikutnya,

TAG:
Sumber:


Berita Lainnya

vidstr