Bekasi dan Depok Pilih Keluar dari Jawa Barat! Kabar Pembentukan Wilayah Baru Bareng Jakarta, Cek Info Kebenarannya di Sini!
Bekasi--
Provinsi yang dipimpin oleh Ridwan Kamil ini memiliki luas wilayah mencapai 35.377,76 km2 dan jumlah penduduk pada tahun 2022 mencapai 49,4 juta jiwa.
Terdiri atas 18 kabupaten dan 9 kotamadya, Jawa Barat pernah dimekarkan menjadi Banten pada tahun 2000, namun masih dianggap terlalu besar dan perlu dimekarkan lagi.
Pemekaran wilayah dianggap sebagai solusi untuk memungkinkan daerah-daerah yang jauh dari ibu kota provinsi berkembang dengan lebih baik.
Salah satu usulan yang muncul adalah mengusulkan tiga daerah untuk keluar dari Jawa Barat dan bergabung dengan DKI Jakarta, membentuk provinsi baru yang diberi nama Jakarta Raya.
Kabupaten Bekasi, Kota Bekasi, dan Kota Depok menjadi tiga daerah yang diusulkan untuk keluar dari Jawa Barat dan bergabung dengan Jakarta.
Walikota Depok, Imam Budi Hartono, tertarik dengan ide ini. Menurutnya, secara geografis, wilayah Depok lebih dekat dengan Jakarta daripada Bandung.
"Dari sisi wilayah juga, Kota Depok dekat dengan Jakarta dibanding ke Bandung," ujarnya.
Selain itu, Depok juga memiliki kemiripan budaya dengan warga Jakarta saat ini.
Anggota Komisi II DPR RI, Rifqinizami Karsayuda, juga menyambut baik usulan ini.