sunbanner

Jaraknya 132 Km dari Bandung, Daerah Ini Bakal Naik Pangkat Jadi Ibu Kota Jawa Barat, Kapan Diresmikan?

Jaraknya 132 Km dari Bandung, Daerah Ini Bakal Naik Pangkat Jadi Ibu Kota Jawa Barat, Kapan Diresmikan?

Bandung-hani-fildzah/unplash-

Salah satu permasalahan yang masih sering dihadapi adalah kesenjangan ekonomi di daerah-daerah yang jauh dari ibu kota provinsi.

Pembangunan yang terpusat di sekitar Bandung juga membuat infrastruktur di daerah pinggiran tidak optimal.



Oleh karena itu, sebuah daerah yang berjarak 135 km dari Bandung siap menginisiasi pembentukan provinsi baru.

Daerah tersebut diharapkan dapat menjadi ibu kota dari provinsi baru yang akan dimekarkan dari Jawa Barat, dengan nama Provinsi Cirebon Raya.

Namun, isu pembentukan provinsi baru ini sering menguap ketika masa pemilihan Gubernur Jawa Barat.





×

Dalam sebuah artikel yang ditulis oleh Guru Besar Universitas Padjajaran, Prof. Dr. Muradi, pemekaran wilayah bukanlah solusi instan untuk mengatasi ketimpangan pembangunan.

Pasalnya, pekerjaan rumah pemerintah di Daerah Otonom Baru (DOB) akan menjadi jauh lebih berat.

"Tuntutan pembentukan Provinsi Cirebon harus dilihat secara komprehensif dan menyeluruh, tidak sekedar menjawab permasalahan dengan masalah baru," tulisnya.

Solusi yang ditawarkan untuk mengatasi ketimpangan pembangunan bukanlah dengan membentuk provinsi baru.

Pemerintah daerah harus lebih proaktif agar pembangunan di daerahnya dapat setara dengan daerah lain.

Selain itu, faktor lain yang menjadi latar belakang isu ini adalah perbedaan antara daerah Cirebon Raya dengan Jawa Barat secara umum.

Cirebon Raya mencakup wilayah yang dikenal sebagai "Ciayumajakuning," yaitu Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Majalengka, dan Kabupaten Kuningan.

TAG:
Sumber:


Berita Lainnya

vidstr