Proyek Tol Mega Besar di Riau Mengguncang Ibukota Pekanbaru, Apakah Jambi Akan Mengambil Alih Peran Ibukota?
Tol Trans Sumatera--
Proyek Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) di Provinsi Riau membawa angin segar bagi pertumbuhan ekonomi di wilayah tersebut.
Kerjasama antara Pemerintah Provinsi Riau dan Kementerian PUPR menghasilkan sejumlah ruas tol yang menjadikan Riau sebagai episentrum Pulau Sumatera.
Menghubungkan provinsi tersebut dengan Jambi, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara.
Salah satu proyek yang telah berhasil dibangun adalah ruas tol Pekanbaru - Dumai, yang telah beroperasi dan memberikan manfaat besar bagi mobilitas masyarakat.
Dan yang lebih menggembirakan, pada bulan Januari 2023, Presiden Joko Widodo meresmikan ruas tol Pekanbaru - Bangkinang yang membentang sepanjang 30,9 kilometer.
Presiden Joko Widodo menyatakan bahwa sebelum adanya ruas tol ini, perjalanan dari Pekanbaru ke Bangkinang memerlukan waktu 1,5 hingga 2 jam, namun kini dengan adanya jalan tol baru ini, waktu tempuhnya dapat ditempuh hanya dalam 23 menit saja.
PT Hutama Karya, yang bertanggung jawab atas pembangunan ruas tol Pekanbaru-Bangkinang, telah mendirikan rest area di sepanjang jalur tol tersebut pada bulan April 2023.
Rest area ini telah dapat diakses oleh para pelintas jalur tol Pekanbaru - Bangkinang di KM 36 sisi A dan B, dan direncanakan akan semakin bertambah dengan peningkatan pengguna tol di masa depan.
Rencananya, ruas tol Pekanbaru - Bangkinang ini akan menjadi bagian dari tol Pekanbaru-Padang, sehingga jarak dan waktu tempuh antara Provinsi Riau dengan Provinsi Sumatera Barat akan semakin terpangkas daripada sebelumnya.